Menulis menjadi keharusan bagi mahasiswa tingkat apapun. Terlebih lagi jika kita menekuni bidang yang 'serakah' yaitu Antropologi. Serakah karena apapun dipelajari dengan menggunakan berbagai pendekatan dan pilihan paradigma. Musim ujian menjadi musim orang sibuk mengumpulkan laporan atau tugas tulisan (paper). Ada yang mengeluh, ada yang galau. Itulah perlunya kita membuat outline tulisan agar tidak ribet pada masalah teknis yang bisa membuat krisis. Alex Gallego UK's Artwork Gaya penulisan orang tiap orang boleh beda, namun untuk urusan teknis hampir setiap kampus bahkan negara mempunyai standar tersendiri. Berikut adalah pola tradisional menurut H.L (Bud) Goodall, Jr (199:48) yang terdiri dari tiga bagian yaitu introduction, body dan conclusion . Saya perinci sebagai sebagai berikut: Introduction Gain the attention of the audience by identifying the general issue I plan to pursue within an existing body of literature; Stat...